Selasa, 26 November 2013

umpan galatama ikan mas dengan jagung.

     Bahan bahannya
1 tungkul jagung manis (taiwan)
2 sdm minyak makan (bimoli)
5 bks vanili sachet
3 lembar daun pandan
1/2 kg jagung giling halus (jagung ayam)

    cara membuatnya
     siapkan kukusan masukkan air secukupnya tambahkan 4 bks vanili 3 lbr daun pandan dan jagung manis utuh dgn tungkulnya. Lalu dibagian atas saringan kukusan masukkan 1/2 kg jagung giling. Tunggu selama 20 menit dengan api sedang. Jaga air kukusan jgn sampai kering
     setelah matang masukkan jagung giling yg telah dikukus kewadah (tupper ware) lalu tutup rapat sebelum dingin. Pisahkan daging jagung dengan pisau. Lalu kupas kulit arinya. Sediakan tupper ware kecil. Masukkan 2 sdm air panas ditambah 2 sdm minyak makan (bimoli) dan daging jagung manis yg sudah dikupas kulit arinya. Tutup rapat lalu kocok perlahan tupper ware perlahan sampai muncul buihnya. Umpan siap dipakai.
     cara pakai pancing pelampung
   tusuk 3 sampai 4 biji daging jagung kupas lalu dibalut jagung halus yg telah dikukus tadi. Padatkan dan jgn sampai merusak tusukan jagung yg dibalut. Siap untuk dilempar kekolam.
     cara pancing benam
   tusuk 3 atau 4 daging jagung kupas ke mata kail. Balut timah dengan jagung halus kukus tadi lalu Padatkan.Ingat ukur jarak mata kail ke timah sejauh 3/4 jengkal tangan dewasa. Umpan siap untuk dilempar.
  
     Selamat mencoba !!!!!!!!!!!!!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar